ANDA INGIN SEHAT ALAMI DAN SEGAR
??
BERIKANLAH ASUPAN BUAH UNTUK TUBUH ANDA HARI INI !!
Pepaya
Pepaya adalah jenis buah yang banyak
manfaatnya, sering juga disebut sumber Nutrisi. Manfaat kesehatan dari buah-buahan
dan sayuran tidak bisa disamakan dengan yang dijanjikan oleh pil nutrisi dan
suplemen. Ahli gizi menganjurkan asupan buah-buahan untuk kesehatan harus
optimal karena ini makanan yang sarat dengan berbagai keuntungan.
Buah-buahan adalah tambang emas dari
vitamin, mineral dan serat serta ideal untuk dikonsumsi setidaknya 4-5 porsi
dalam sehari. Karena buah-buahan adalah makanan yang alami dan mengandung
banyak air dan bebas kolesterol jahat. Proses pencernaan jauh lebih mudah bagi
tubuh untuk menyerap vitamin dan mineral.
Buah-buahan kuning, oranye dan
sayuran mengandung berbagai jumlah antioksidan seperti vitamin C serta
karotenoid dan bioflavonoid. Dua kelas fitokimia oleh para ilmuwan sedang
mempelajarinya secara luas untuk meningkatkan kesehatan dan potensinya. Selain
itu, basis ilmiah baru yang muncul untuk mendukung peran protektif pada
buah-buahan dan sayuran dalam pencegahan pembentukan katarak, penyakit paru
obstruktif kronik, diverticulosis, dan mungkin hipertensi.
Pepaya sebagai salah satu jenis i kelompok
buah-buahan kuning dan oranye, yang menjanjikan manfaat kesehatan yang
berlimpah. Demikian juga buah melon
dengan daging kuning-oranye yang memiliki biji hitam kecil yang tertutup dalam
kulit. Pepaya memiliki manfaat gizi yang tinggi. Hal ini kaya anti-oksidan,
vitamin B, asam folat, pantotenat, mineral, kalium, magnesium, dan serat.
Nutrisi yang akan meningkatkan kesehatan sistem kardiovaskular dan juga
memberikan perlindungan terhadap kanker usus besar.”
Selain itu, pepaya mengandung enzim
pencernaan, papain, yang digunakan seperti bromelain, sebuah enzim serupa yang
ditemukan dalam nanas yang dapat mengobati luka dan alergi. Vitamin C dan
vitamin A yang dibuat dalam tubuh dari beta-karoten dalam pepaya,. Yang
bermanfaat sebagai fungsi yang tepat bagi sistem kekebalan tubuh yang sehat.
Pepaya menjadi pilihan buah sehat untuk mencegah penyakit seperti infeksi
telinga berulang, pilek dan flu yang juga sering dibuat menjadi rujak buah.
Buah tropis yang sangat dicintai itu
reputably disebut “Buah Malaikat” oleh Christopher Columbus. Di abad 20, pepaya
dibawa ke Amerika Serikat dan telah dibudidayakan di Hawaii, produsen utama AS
sejak tahun 1920. Saat ini, produsen komersial terbesar pepaya termasuk Amerika
Serikat, Meksiko dan Puerto Rico.
Gluten mengacu pada sekelompok
protein yang sulit bagi manusia untuk dicerna. Satu kelompok protein yang
disebut gliadin diduga melakukan sebagian besar kerusakan pada lapisan usus.
Glutenins adalah kelompok dari protein yang ditemukan dalam gluten dan dianggap
berhubungan dengan penyakit kulit autoimun dan asma. Protein gluten sangat
tahan terhadap pencernaan usus, meskipun penggilingan, pengolahan memasak, dan
pencernaan.
Laporan
Manfaat Kesehatan dari Pepaya
Pepaya mengandung enzim papain
pencernaan dan karena itu sangat baik untuk membantu pencernaan.
Protein-mencerna unik enzim; papain dan
chymopapain telah terbukti membantu peradangan yang lebih rendah dan
meningkatkan penyembuhan dari luka bakar selain membantu dalam pencernaan
protein. Nutrisi antioksidan yang ditemukan dalam pepaya, termasuk vitamin C,
vitamin E, dan beta-karoten, juga sangat baik untuk mengurangi peradangan.
Buah yang matang mudah dicerna dan
mencegah sembelit.
Studi kasus menunjukkan bahwa makanan
ini diambil sendiri untuk dua atau tiga hari memiliki efek tonik yang sangat
bermanfaat pada lambung dan usus.
Jus pepaya dapat mengurangi infeksi
usus besar dan memiliki kecenderungan untuk memecah nanah dan lendir.
Dapat membantu mencegah kanker pada
organ-organ dan kelenjar dengan jaringan epitel (pepaya matang). Serat pepaya
dapat mengikat racun penyebab kanker di usus besar dan menjauhkan mereka dari
sel-sel usus besar yang sehat. Selain itu, folat pepaya itu, vitamin C,
beta-karoten, dan vitamin E masing-masing telah dikaitkan dengan penurunan
risiko kanker usus besar
Mencegah mual (termasuk mual pagi
hari dan mabuk)
Benih antihelmintic dapat mengusir
cacing. Dengan mengunyah dan telan dua sendok teh biji papaya setiap habis
makan (tiga kali sehari).
Pepaya sangat membantu untuk pencegahan
aterosklerosis dan penyakit jantung serta diabetes. Pepaya merupakan sumber
vitamin C serta sumber vitamin E dan vitamin A (melalui konsentrasi mereka
pro-vitamin A karotenoid fitonutrien), tiga antioksidan yang sangat kuat.
Pepaya juga merupakan sumber serat
yang baik, yang telah terbukti menurunkan kadar kolesterol tinggi.
Buah Semangka
Khasiat di Balik Kesegaran Semangka
Jadikanlah
makanan menjadi obatmu… Kata-kata tabib Yunani kuno bernama Hippocrates itu
begitu populer di dunia kedokteran. Ini yang mendorong para ilmuwan mencari
tahu manfaat makanan bagi kesehatan tubuh.
Buah
Semangka salah satunya. Di balik kesegarannya sebagai santapan pelepas dahaga,
buah berwarna merah dengan kandungan air cukup tinggi ini memiliki sejumlah
manfaat bagi kesehatan tubuh. Berikut di antaranya:
Efek viagra
Penelitian
Universitas Texas A&M, AS, menunjukkan bahwa semangka memiliki kandungan
citruline yang bermanfaat membuat pembuluh darah relaks dan memperlancar aliran
darah. Kondisi ini otomatis berdampak pada performa ‘junior’.
Dr Bhimu
Patel, yang memimpin penelitian itu, menambahkan, citruline yang masuk ke tubuh
berubah menjadi asam amino bernama arginine. Asam amino ini akan meningkatkan
kadar antioksidan dan melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh. Termasuk ke
area intim yang tentu meningkatkan kemampuan ereksi pada pria.
Pereda Hipertensi
Studi
percontohan di Florida State University menunjukkan kekuatan buah semangka
sebagai senjata ampuh memerangi hipertensi. Asisten Profesor FSU, Arturo
Figueroa, dan Profesor Bahram H Arjmandi, yang terlibat dalam studi, menemukan
bahwa kandungan asam amino semangka mampu meningkatkan fungsi arteri dan
menurunkan tekanan darah pada aorta.
Pelindung jantung
Studi yang
dipublikasikan dalam American Journal of Hypertension menunjukkan senyawa alami
semangka yang berperan “melebarkan” pembuluh darah. Ini bermanfaat meringankan
kerja jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh.
Menurut WHO
Food, semangka juga kaya zat antioksidan dan likopen yang berperan
menetralisasi radikal bebas, sekaligus mengoksidasi kolesterol. Kemampuan
semangka mengoksidasi kolesterol yang menempel dinding pembuluh darah ini jelas
menurunkan risiko serangan jantung dan stroke.
Melawan infeksi
Buah
Semangka kaya kandungan vitamin A dan C, serta betakaroten yang mampu
menjauhkan tubuh dari infeksi virus. Sementara kandungan citruline dalam buah
ini juga efektif mempercepat penyembuhan luka. Bagian daging berwarna putih
yang paling dekat kulit paling banyak mengandung citrulin. Jadi, jangan
biasakan menyantap semanggi hingga ke lapisan daging berwarna putih. (eh)
Source :
VIVALIFE
Buah Nanas
Buah nanas merupakan salah satu buah yang unik, karena
mempunya ciri khas tersendiri, berupa mahkota yang berada di atasnya, di
samping itu juga buah nanas mempunya kanduangan air hampir 90 %. Buah Nanas
kaya akan Kalium, Kalsium, lodium, Sulfur, Khlor, Asam, Biotin, Vitamin B12,
Vitamin E serta Enzim Bromelin. Buah Nanas merupakan tanaman buah yang selalu
tersedia sepanjang tahun. Tinggi pohon rata2 50-150 cm, terdapat tunas merayap
pada bagian pangkalnya. Buahnya buah buni majemuk, bulat panjang, berdaging,
berwarna hijau, jika masak warnanya menjadi kuning. Buah nanas rasanya enak, asam
sampai manis. Buah nanas juga dapat digunakan untuk memberi citarasa asam
manis, sekaligus sebagai pengempuk daging. Daunnya yang berserat dapat dibuat
benang ataupun tali. Tanaman buah nanas dapat diperbanyak dengan mahkota, tunas
batang atau stek. Ok, sekarang kita lihat seberapa besar manfaat buah nanas dan
efek sampingnya bagi tubuh, silakan simak uraian di bawah ini :
Manfaat Buah Nanas
Membantu Pencernaan dan Mempercepat
Penyembuhan
Buah nanas kaya akan enzim bromelain yang berguna untuk melegakan
tenggorokan dan membantu pencernaan. Enzim bromelain mencerna protein di dalam
makanan dan menyiapkannya agar mudah diserap tubuh. Bromelain membantu proses
penyembuhan luka dan mengurangi pembengkakan atau peradangan di dalam tubuh.
Nanas adalah pilihan yang baik bagi pasien sebelum dan sesudah menjalani
operasi.
Berfungsi Sebagai Pembersih
Nanas bersifat membersihkan. Enzim bromelain membantu
membersihkan tubuh dan mengimbangi kadar keasaman dalam darah. Nanas menaikkan
kadar basa darah dan membantu meringankan penyakit edema dengan cara mengurangi
air berlebih di dalam tubuh. Nanas adalah salah satu dari beberapa buah yang
mempunyai kandungan aspartic acid yang cukup tinggi. Asam aspartic berfungsi
sebagai asam amino di dalam tubuh kita sehingga membantu proses metabolisme
tubuh. Asam ini juga membantu membuang asam ammonia di dalam tubuh. Amonia
adalah racun yang berbahaya bagi system syaraf pusat.
Memperkuat system imun dalam tubuh,
memperkuat otot jantung dan memperlambat penuaan dini
Nanas mempunyai asam amino esensial dan non esensial untuk
membantu memperkuat sistem imun dalam tubuh, mengatasi kelelahan dan
meningkatkan stamina dan energi. Zat valine dan leucine yang terdapat di dalam
nanas juga dibutuhkan oleh tubuh kita untuk pertumbuhan dan memperbaiki
jaringan otot. Zat ini termasuk salah satu zat esensial yang diperlukan untuk
mempertahankan kadar energi tubuh kita. Zat amino non esensial, proline,
penting untuk mempertahankan fungsi sendi dan tendon serta menguatkan otot
jantung. Selain itu, nanas mengandung cystine yang berguna untuk pembentukan
kulit dan rambut kita. Cystine juga membantu memperlambat proses penuaan dini.
Dapat Meningkatkan Protein Dalam
Tubuh dan Mengurangi Dehidrasi
Mengkonsumsi sari buah nanas akan meningkatkan protein
dalam tubuh. Buah Nanas juga bisa mengurangi dehidrasi. Buah nanas mengandung
vitamin C dan vitamin A (Retinol) masing-masing sebesar 24,0 miligram dan 39
miligram dalam setiap 100 gram. Vitamin C dan A tersebut memiliki aktivitas
sebagai antioksidan yang mampu menghentikan reaksi berantai pembentukan radikal
bebas dalam tubuh yang diyakini sebagai ‘provokator’ berbagai penyakit.
Mengurangi Stress
Menurut penelitian yang dilakukan Wen danWroslstad dari
Jurusan Ilmu dan Teknologi Pangan, Oregon State University (2002), sari buah
nanas ternyata memiliki kandungan serotonin sekitar 1,7 miligram – 3,15
miligram/100 gram. Serotonin ini selain berperan mencegah kanker juga dapat
mengurangi stres. Dengan mengosumsi buah nanas 200 gram setiap hari secara teratur
selama beberapa minggu, tubuh memperoleh manfaat ganda. Selain vitamin C
sekitar 60 miligram terpenuhi, tubuh akan mengalami rileksasi (terhindar dari
strees) karena turunnya kadar kolesterol darah sebesar 10 persen.
Mengangkat Sel Kulit Mati
Buah dan daun nanas ternyata bermanfaat untuk membersihkan
jaringan kulit yang mati (skin debridement). Enzim dalam daun dan buah nanas
ternyata dapat membuat jaringan yang terkena luka bakar sehat kembali.
Menurunkan Berat Badan
Buah nanas ternyata dapat melangsingkan tubuh dan cukup
baik digunakan untuk program diet. Caranya adalah sediakan 1 buah nanas yang
tidak terlalu matang, kupas lalu cuci bersih. Potong seperlunya lalu dijus atau
diparut, kemudian peras airnya. Minum perasan air ini tanpa campuran apapun,
lakukan dua kali sehari.
Dapat Mengobati Radang Tenggorokan
Sediakan dua buah nanas masak. Kupas kulitnya, cuci sampai
bersih, potong seperlunya, dijus atau diparut, peras airnya, minum 3 kali
sehari masing2 1/3 bagian.
Mengobati Rasa Kembung Perut
Minum jus nanas sekitar 30 menit sebelum makan, lakukan 3
kali sehari masing2 sebanyak ½ gelas (150 cc)
Menyembuhkan Radang Kulit
Sediakan ½ buah nanas yang sudah masak, kupas, cuci bersih,
lalu parut. Gosokan parutan nanas pada bagian kulit yang sakit, lakukan pada
malam hari menjelang tidur, biarkan semalaman, dan cuci keesokan harinya.
Mengatasi Ketombe
Sediakan ½ buah nanas yang sudah masak, kupas kulitnya,
parut, peras lalu saring, tambahkan perasan 1 jeruk nipis ke dalam perasan
nanas tadi, aduk rata, kemudian gosok pada kulit kepala, lakukan sebelum tidur,
dan keramas keesokan harinya.
Efek Samping Buah Nanas
Dapat Merusak kandungan
Nanas muda berpotensi sebagai abortivum atau sejenis obat
yang dapat merusak kandungan. Makanya, nanas sering digunakan untuk mengatasi
haid yang terlambat. Wanita hamil disarankan untuk tidak mengkonsumsi nanas
muda.
Memicu Rematik
Di dalam saluran cerna, buah nanas terfermentasi menjadi
alkohol. Ini bisa memicu kekambuhan rematik. Penderita rematik dan radang sendi
dianjurkan untuk membatasi konsumsi nanas.
Meningkatkan Gula Darah
Buah nanas masak mengandung kadar gula yang cukup tinggi.
Penderita diabetes sebaiknya tidak mengonsumsi buah nanas secara berlebihan.
Sumber : http://bareha1990.blogspot.com
Buah Mangga
Buah Mangga adalah salah satu “Raja dari buah-buahan”, buah populer yang paling kaya nutrisi dengan rasa yang
unik, aroma, rasa, dan kualitas kesehatan membuatnya menjadi bahan yang umum
dalam makanan dengan fungsional baru yang sering diberi label “buah super”.
Mangga adalah salah satu buah musiman lezat yang tumbuh di daerah tropis. Pohonnya diyakini
berasal dari sub-Himalaya dataran benua India.
Botanikal, buah eksotis ini termauk dalam keluarga Anacardiaceae,
keluarga yang juga mencakup banyak spesies pohon tropis berbuah pada tanaman
berbunga seperti mete, pistachio, dll …
Manfaat kesehatan dari Buah Mangga
Buah mangga kaya akan pre-biotik diet serat, vitamin,
mineral, dan senyawa flavonoid antioksidan poli-fenolik. Menurut studi
penelitian baru, buah mangga telah ditemukan dapat mencegah kanker usus besar,
kanker payudara, leukemia dan prostat.
Studi percobaan menunjukkan bahwa beberapa polifenol anti-oksidan
senyawa dalam mangga dikenal dapat menawarkan perlindungan terhadap kanker
payudara dan usus besar.
Buah mangga merupakan sumber yang sangat baik karena
mengandung vitamin-A dan flavonoid seperti beta-karoten, alpha-karoten, dan
beta-cryptoxanthin. Dalam 100 g buah segarnya mengandung 765 mg atau 25% dari tingkat harian yang
direkomendasikan dalam vitamin A. Senyawa ini diketahui memiliki sifat
antioksidan dan sangat penting untuk penglihatan. Konsumsi buah-buahan alami
yang kaya karoten yang dikenal dapat melindungi tubuh dari kanker paru-paru dan
rongga mulut.
Mangga segar merupakan sumber potasium yang baik. Dalam 100
gram-nya mengandung 156 mg potasium dan
hanya 2 mg natrium. Kalium merupakan komponen penting dari sel dan cairan tubuh
yang membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah.
Buah Mangga juga merupakan sumber yang sangat baik dari
vitamin-B6 (pyridoxine), vitamin C dan vitamin-E-. Konsumsi makanan yang kaya
vitamin C dapat membantu tubuh mengembangkan resistensi terhadap infeksi dan mencegah bahaya radikal bebas
oksigen. Vitamin B-6 atau pyridoxine diperlukan untuk produksi hormon GABA
dalam otak. Ini juga mengontrol kadar homocystiene dalam darah, yang dapat
mencegah bahaya gangguan pembuluh darah yang dapat mengakibatkan CAD dan
stroke.
Berbagai cara para penikmat buah mengkonsumsi buah mangga,
salah satunya adalah menjadikannya rujak buah.
Buah Melon
Manfaat Kesehatan - Siapa yang tidak tahu buah melon?
pastinya anda mengenalnya, dari namanya hampir sama dengan buah lemon, tapi
khasiatnya juga tidak kalah banyak.
Bentuknya yang bulat lumayan besar terkesan seperti buah
semak, hampir sama seperti semangka. Semua buahan memiliki khasiat yang
berbeda-beda.
Inilah 6 manfaat buah lemon untuk kesehatan.
1. Anti kanker
Buah melon mengandung karotenoid yang tinggi sehingga buah
ini dapat mencegah kanker dan juga menurunkan resiko serangan kanker paru-paru.
Buah melon dapat mencegah serta membunuh bibit-bibit kanker yang akan menyerang
tubuh kita. Jadi usahakan mengkonsumsi melon agar terhindar dari penyakit
kanker.
2. Anti stroke/jantung
Melon mengandung antikoagulan yang disebut adenosine mampu
menghentikan penggumpalan sel darah yang dapat memicu timbulnya penyakit stroke
atau jantung. Jadi buah melon akan membantu melancarkan darah dalam tubuh
sehingga beresiko kecil timbulnya penyakit stroke atau jantung.
3. Melancarkan BAB
Buah melon dapat melancarkan BAB (baung air besar) bila
kita mengalami masalah pencernaan maka makanlah melon agar dapat mudah dan
lancar buang air besar. Kandungan air yang ada dalam buah melon sangat baik
untuk melancarkan pencernaan. Kandungan mineral ini mampu menghilangkan
keasaman tubuh yang perlu dihilangkan karena dapat mengganggu pencernaan,
khususnya pada organ lambung.
4. Menjaga kesehatan kulit
Buah melon mengandung kolagen yakni senyawa protein yg
mempengaruhi integritas struktur sel di semua jaringan ikat seperti
kulit.Kolagen juga berfungsi utk mempercepat penyembuhan luka dan menjaga
kekencangan kulit.Jika anda sering makan buah melon berarti kulit tidak akan
kasar dan kering.
5. Membantu menyembuhkan penyakit
ginjal dan eksim.
Buah melon mempunyai daya diuretik yg sangat baik sehingga
bisa membantu menyembuhkan penyakit ginjal dan penyakit eksim yang parah dan
akut.Jika dikombinasikan dengan lemon,maka buah melon dapat menumpas penyakit
asam urat.Jadi ada baiknya anda mengkonsumsi buah melon sehari sekali secara
rutin pada pagi hari.
6. Meredakan panas dalam.
Kadar air pada buah melon mencapai 95%,sehingga memberi
efek menyejukkan.Karena itu,buah melon dapat bermanfaat untuk meredakan panas
dalam.
Buah melon banyak mengandung Vitamin A, B dan C serta
mengandung protein, kalsium dan fosfor. Kandungan nutrisi buah melon adalah
15,00 mg kalsium; 25,00 mg fosfor; 0,5 mg besi; 34 mg Vitamin C; 640 mg I.U
Vitamin A; dan 0,03 mg Vitamin B1. Jadi
ada baiknya Anda mengkonsumsi buah melon sehari sekali secara rutin pada pagi
hari.
Sumber : Manfaatkesehatan.com
Buah Kedondong
Buah Kedondong juga dikenal sebagai Spondias Dulcis juga ada yang menyebutnya Golden Apple.
Kedongdong merupakan buah tropis yang berasal dari wilayah Pasifik Selatan
antara Melanesia dan Polinesia.
Kedondong merupakan buah yang asam dengan tekstur renyah yang rasanya seperti
persilangan antara mangga dan nanas.
Anda dapat makan buah segarnya, atau menggunakannya bumbu rujak sebagai
pelengkapnya. Anda juga dapat menambahkannya kedalam rebusan sup. Buah
Kedondong juga dapat melengkapi tambahan makanan sehat untuk diet Anda,
membantu Anda memenuhi serat harian Anda serta kebutuhan zat besi dan vitamin
C.
KALORI
Per 10 gram buah kedondong mengandung 157 kalori. Memiliki
kalori yang lebih tinggi dibandingkan dengan buah lainnya seperti apel per
100-g hanya mengandung 52 kalori. Dengan kalori rendah untuk pilihan makanan
dengan kadar air dan serat yang
tinggi. Buah Kedongong termasuk buah
rendah kalori yang dapat menjadi alternative makanan diet Anda. Juga dapat
membantu memuaskan selera Anda sambil membantu Anda membatasi asupan kalori.
KARBOHIDRAT DAN SERAT
Karbohidrat dalam buah kedondong berada dalam bentuk
sukrosa, gula alami yang ditemukan dalam buah. Rata-rata dalam 100 gram
mengandung 9 g sukrosa dan 2,2 g serat. Sedangkan kadar gula dalam buah
kedondong adalah gula alami yang sehat
bagi Anda daripada gula yang ditambahkan dalam makanan penutup atau permen.
Tubuh Anda memerlukan gula sebagai sumber energi. Serat dalam buah membantu mengendalikan nafsu
makan, meningkatkan gerakan usus dan menurunkan kadar kolesterol darah.
PROTEIN DAN LEMAK
Buah Kedondong bukanlah sumber signifikan, baik protein atau karbohidrat. Rata-rata
dalam 100 gram mengandung 0,7 gram protein dan 1,0 gram lemak. Diet sehat harus
mencakup 10 sampai 35 persen dari total kalori dan dari protein dan lemak adalah 20 sampai 35 persen.
VITAMIN DAN MINERAL
Dalam 100 gram Buah Kedondong mengandung 42 mg vitamin
C yang merupakan 70 persen dari nilai
harian yang Anda butuhkan. Vitamin C
merupakan nutrisi penting yang dapat membantu tubuh Anda membuat kolagen. Hal
ini juga dapat membantu dalam penyembuhan luka dan berperan dalam fungsi
kekebalan tubuh. Vitamin C juga antioksidan, melindungi sel-sel Anda dari
oksidasi dan membantu menurunkan risiko penyakit kronis seperti penyakit
jantung dan kanker.
Bangkuang
Tanaman satu ini merupakan tanaman umbi
yang disukai banyak orang. Termasuk buah, namun tidak dipetik. Namanya
Bengkuang. Apa saja manfaat dari Bengkuang ini?
Bengkuang ternyata memiliki khasiat
sebagai obat. Selama ini, kita mengenal bengkuang sebagai pelengkap rujak. Juga
sebagai masker yang bisa menghaluskan kulit. Tanaman ini masuk ke Indonesia
dari Manila melalui Ambon pada abad ke-17. Sejak itu, bengkuang dibudidayakan
di seluruh negeri.
Bengkuang merupakan tanaman terna
merambat yang dibudidayakan terutama untuk mengambil umbinya. Daun tanaman ini
majemuk, beranak daun tiga.
Terapis Herbal, Peter Gabriel yang
berpraktik di Jalan Pengayoman depan Pasar Segar mengungkapkan, umbi bengkuang memiliki manfaat. Selain
memiliki kandungan gizi yang bagus, juga mampu mengatasi beberapa penyakit.
"Kegunaan bengkuang antara lain
untuk mengatasi penyakit kulit, demam,
dan wasir," kata Peter, Jumat 24 Februari.
Bengkuang bisa digunakan untuk pemakaian
obat luar dan dalam. Peter menjelaskan, untuk pemakaian luar, bengkoang
secukupnya dihaluskan lalu ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit. Pada
pemakaian dalam, bengkuang dikupas kulitnya lalu dibuat masakan sesuai selera
lalu dimakan.
Bengkuang, juga bisa mengatasi penyakit
kulit. Caranya, kata Peter, biji bengkuang dan belerang masing-masing
secukupnya dihaluskan lalu ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit. Jika
mengidap diabetes, satu atau dua
bengkuang diparut lalu disaring dan diminum setiap pagi dan malam hari.
Selain itu, dari segi kandungan gizi,
Prof Venny Hadju mengungkapkan, bengkuang juga mengandung zat kalsium dan
fosfor yang sangat bagus dalam pembentukan tulang dan gigi. Jadi, dapat kita
simpulkan manfaat bengkuang adalah sebagai serat makanan, memperbaiki parameter
dalam darah, membantu pertumbuhan tulang dan gigi. Serta dapat menurunkan
kolesterol dalam darah. (ulfa-sil)
No comments:
Post a Comment